Minggu, 22 Juli 2012

SOP buah Kebersamaan

Menu Pelajar : SOP Buah Kebersamaan
Hidup tak bisa sendiri, hidup harus bersama. Dinamika hidup membuat seseorang akan mudah jatuh ketika sendiri. Bersama lebih kuat rasanya. Serumpun bambu akan lebih tahan dari goyangan angin, daripada 1 bambu yang sendirian. Itulah kenapa kami racik menu Sop buah kebersamaan.... Kami ingin menikmati kerja keras ini bersama, merasakan hasil keringat kami bersama Rupiah demi rupiah yang terkumpulkan menjadi milik bersama dan dirasakan manfaatnya bersama... Team kami belum banyak....tapi kami sudah memulainya.. Ada sosok Bu guru Tigris yang tak lelah jualan dalam 3 dekade, pagi mengajar siang sampai sore jualan, keramahannya adalah pelayanan tulus yang harus mendapatkan apresiasi luar biasa... Ada sosok Nia..yang baru lulus SMU tapi memiliki semngat juang yang tinggi. Tak Kenal lelah demi sebuah cita-cta yang ingin diraihnya Hidup mandiri, kuliah biaya sendiri, bantu ayah ibu dan 6 adik-adiknya... Ada lagi sosok Mae... Lulusan SMU yang dulu tinggal di panti asuhan, hidup tidak mudah baginya. Tapi semangatnya untuk terus bangkit dan tidak menyerah pada takdir hidupny sangat menginspirasi...Alhamdulillah mae bisa terus kuliah Ada sosok WILI.. Gadis periang dan selalu semangat, alhamdulillah setelah beberapa tahun tidak bisa lanjut kuliah sekarang wili sudah bisa mendaftar kuliah senidiri. Sehari-hari bekerja menjadi karyawati operator fotocopy.... Ada Tofa n Farid.. Tofa yang ingin kuliah di jawa, semangat mengumpulkan biaya. farid yang baru duduk d SMP tapi sll rajin dan riang bekerja. Mereka berdua sudah bereksperimen dengan menu baru Es Campur Rumput Laut, Pada bazar Ramadhan kali ini mereka diberi kesempatan untuk berjualan mandiri dengan belajar memanage usaha sendiri. Satu kebahagiaan kita melihat mereka mampu dan gigih dalam ikhtiar mengumpulkan rupiah demi rupiah... Dibalik itu ada sosok yang selalu setia mendampingi para team bekerja, total menjadi kakak dan pembimbing adik-adiknya di cafe pelajar yang selalu mengajarkan konsep Kebersamaan, kesabaran dalam ikhtiar. biasa dipanggil kang dhony oleh kawan-kawan lamanya, Mas dhony oleh para anggota team, kak dhony panggilan oleh adik-adik pelajar binaanny di yayasan bina pelajar muslim siak, atau pak dhony ketika sedang jualan dikantin..dan Ust Dhony ketika sedang meruqyah dan dipanggil Ayah dengan suara lantang oleh anaknya icha.... Mereka adalah sosok yang mempunyai impian besar, namun mulai melangkah dari hal terkecil, dibalik sosok-sosok itu ada sosok lain yang terus belajar dan mengamati kegiatan team. Mensupport dengan bekal manajemen marketingnya, sll siap mengenalkan menu-menu sop buah, berhubungan dengan pihak luar dsb. sosok yang tak terlihat itu adalah..kak Nisa atau Mbak Nisa..dia selalu memperhatikan team kebutuhan untuk tinggal, makan, dan kesejahteraannya. dia selalu mengganggap mereka semua adalah adik-adiknya sendiri Walau saat ini team kecil ini masih melangkah dengan kaki kecilnya, belum bisa memberikan yang 'banyak' namun harapannya Allah memberikan keberkahan-Nya. Adik-adik team bisa meraih cita-citanya walau perjalanan ke arah sana tidak mudah.. terima kasih telah membersamai kami...terima kasih telah hadir dan percaya pada kami.. Allah..lihatlah...senyum merekah mereka untuk sebuah ikhtiar demi menggapai rizki-Mu yang halal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar